Jumat, 11 Februari 2011

Chevy Rilis Spark LPG

Muhammad Ikhsan - detikOto
New Delhi - Setelah lama dinanti, produsen mobil Chevrolet akhirnya meluncurkan secara resmi Chevrolet Beat atau Spark berbahan bakar elpiji. Tentu ini suatu terobosan mengingat bahan bakar minyak yang semakin menipis.

Seperti dikutip dari situs resmi Chevrolet, Jumat (11/2/2011) produsen mobil asal Amerika Serikat meluncurkan mobil tersebut dipasar otomotif India. Chevrolet Spark tersedia dalam 2 pilihan yakni Spark LS dan LT yang dibandrol mulai dari 410.000 rupee sampai 453.000 rupee atau sekitar Rp 80 juta - Rp 89 juta.

Chevrolet Spark LPG dilengkapai dengan mesin kapasitas 1.200 cc Smart – Tec bertransmisi manual dan otomatis. Dengan satu tangki LPG, mobil berkapasitas 5 penumpang itu diklaim sanggup berjalan hingga 1.000 kilometer. Tangki  LPG diletakan di bagian dalam belakang mobil.

Chevrolet Spark LPG mengutamakan disain aerodinamis. Kakinya dilengkapi dengan pelek alloy yang stylish dan juga dilengkapi dengan rear wiper dan washer. Bagian dalamnya dihiasai dengan warna Beige.

Rangka mobil tersebut diklaim sangat aman berkat X-pro Safety System. Untuk keamanan pengemudi, pihak produsen telah mlengkapi airbag juga ada Antilock Bracking System (ABS).

Di balik kemudi terdapat push Button Fuel Mode Switch. Lewat tombol itu, penggunaan bahan bakar bisa lebih hemat dengan sekali tekan.

Tertarik? Tunggu sampai General Motors Autoworld Indonesia (GMAI) meliris mobil ini ke Indonesia. Namun, harganya pasti melonjak.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar